Kursus Reguler Kursus Holiday Pendaftaran Konsultasi
Apa itu Present Tense Dalam Bahasa Inggris

Present Tense. Orang menguasai Bahasa inggris bisa dilihat ketika dia dapat berbicara dalam Bahasa inggris. Mungkin itu adalah nilai yang dipercaya oleh orang-orang ketika mendengar bahwa seseorang ini pandai tidaknya dalam Bahasa inggris. Namun perlu diketahui berbicara dalam Bahasa inggris ini tidak sama seperti Bahasa Indonesia yang sering kita pakai, karena terdapat perubahan bentuk kata kerja (verb) yang kita gunakan ketika berbicara berdasarkan waktu dan kejadian yang kita alami. Perubahan verb tersebut disebut aturan tata Bahasa (grammar) atau lebih tepatnya tenses. Terdapat 16 bentuk tenses yang berbeda, namun tenses yang paling sering digunakan atau kita temukan ketika membaca artikel Bahasa inggris adalah present tense. Present tense adalah tenses yang menunjukkan bahwa kejadian yang kita bicarakan sedang terjadi saat ini atau dimasa kini. Terdapat 4 bentuk present tenses berserta fungsinya yaitu :

Simple Present

Simple present adalah tenses yang digunakan menyatakan suatu kegiatan yang terjadi secara berulang-ulang sehingga menjadi kebiasaan (Habitual action) dan kebenaran yang bersifat umum (General truth). Bentuk  dari simple present verbal adalah sebagai berikut :

SentenceForm
(+)S + V1/V s/es + O + ADV
(-)S + Does/Do + Not + V1 + O + ADV
(?)Does/Do + S + V1 + O + ADV?
(-?)Does/Do + Not + S + V1 + O + ADV?

Contoh :

They study Chemistry at the school.

They do not study Chemistry at the school.

Do they study Chemistry at the school?

Do not they study Chemistry at the school?

Present continuous merupakan tenses present kedua yang digunakan untuk menyatakan kegiatan yang sedang berlangsung saat ini atau ketika saat dibicarakan kegiatan ini masih terjadi. Bentuk dari present continuous verbal adalahsebagaiberikut :

SentenceForm
(+)S + is/am/are+ Ving+ O + ADV
(-)S + is/am/are+ Not + Ving+ O + ADV
(?)Is/Am/Are+ S + Ving+ O + ADV?
(-?)Is/Am/Are+ Not + S + Ving+ O + ADV?

Contoh :

They are studying Chemistry at the school.

They are not studying Chemistry at the school.

Are they studying Chemistry at the school?

Are not they studying Chemistry at the school?

Present Perfect

Tenses present yang ketiga adalah present perfect. Tenses ini digunakan untuk menyatakan kegiatan yang telah selesai atau baru saja selesai dilakukan dimasa sekarang. Bentuk dari  present perfect verbal adalah sebagaiberikut :

SentenceForm
(+)S + has/have+ V3 + O + ADV
(-)S + has/have+ Not + V3 + O + ADV
(?)Has/Have+ S + V3 + O + ADV?
(-?)Has/Have+ Not + S + V3 + O + ADV?

Contoh :

They have studied Chemistry at the school.

They have not studied Chemistry at the school.

Have they studied Chemistry at the school?

Have not they studied Chemistry at the school?

Present Perfect Continuous

Tenses Present yang terakhirialah present perfect continuous yang digunakan menunjukkan kegiatan yang sudah dimulai dimasa lampau tapi sampai saat ini masih berlangsung. Bentuk dari present perfect continuous verbal adalah sebagaiberikut :

SentenceForm
(+)S + has/have+ been + Ving+ O + ADV
(-)S + has/have+ Not + been + Ving+ O + ADV
(?)Has/Have+ S + been + Ving+ O + ADV?
(-?)Has/Have+ Not + S + been + Ving+ O + ADV?

Contoh :

They have been studying Chemistry for 6 years.

They have not been studying Chemistry for 6 years.

Have they been studying Chemistry for 6 years?

Have not they been studying Chemistry for 6 years?

Demikian semua penjelasan mengenai tenses present, semoga bermafaat dan bisa membantu kita meningkatkan Bahasa inggris kita semua. Info lebih lanjut klik disini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *